loading...

8 Film Keren yang Tidak Masuk Nominasi Oscar

Academy Awards sebagai penghargaan paling bergengsi di Hollywood adalah tempatnya film-film keren. Tapi sebuah kolam besar masih aja gak cukup untuk para organisme dengan masing-masing karakteristik. Di antara film-film yang meraih nominasi selama ini ternyata masih ada aja film yang gak kebagian jatah entah itu di kategori utama, akting, penulisan, musik maupun teknis. Padahal film-film yang gak diacuhkan AMPAS (Academy of Motion Picture Arts and Sciences) ini gak kalah keren.

1. Blue Is the Warmest Colour
Dimulai dari yang paling baru. Blue Is the Warmest Colour dirilis pada 2013 dan secara mengejutkan gak dianggap oleh Academy. Untuk kategori Film Asing Terbaik pun gak masuk. Padahal film garapan Abdellatif Kechiche ini meraih anugerah tertinggi Palme d'Or di festival bergengsi dunia Cannes. Mungkin pemilik suara Oscar kurang sreg dengan tema lesbian dan adegan seks brutal. Entahlah, yang jelas ini salah satu yang terbaik dari 2013.

2. The Shining
Salah satu bukti kefuturistikan Stanley Kubrick. Ketika dirilis, cukup banyak kritik yang berdatangan termasuk nominasi Razzie Awards (penghargaan bagi film buruk) dengan kategori Worst Director dan Worst Actress. Bertahun-tahun setelahnya barulah The Shining diapresiasi sebagaimana mestinya dan jadi elemen penting dalam budaya horor populer. Tapi tetep, film adaptasi novel Stephen King ini gak pernah dapat pengakuan Oscar. Ya gak apa-apalah.

3. The Big Lebowski
Bernasib agak mirip dengan The Shining di mana publik dan Oscar-voters gak bisa langsung menerima isi film tapi seiring berjalannya waktu berubah jadi favorit para niche market. Padahal baru dua tahun sebelumnya Coen bersaudara tersenyum lebar di Oscar lewat Fargo. Setidaknya The Big Lebowski bisa masuk ngirimin nominasi untuk aktor dan penulisan naskah, tapi apa daya...

4. In the Mood for Love
Salah satu film terkeren dari sinema Hong Kong 2000an. Pada festival Cannes film garapan Wong Kar-wai ini bahkan sempat berkompetisi untuk Palme d'Or walaupun ujung-ujungnya gak menang. Tapi masa untuk kategori Film Asing Terbaik pun gak masuk? Ya begitulah kehidupan, gak semuanya harus terjadi seperti yang diinginkan. Gitu aje...

5. Zodiac
Kasus pembunuhan berantai yang gak pernah terpecahkan kemudian difilmkan? Terdengar menarik. Tapi di tangan David Fincher jadi lebih dari sekedar menarik. Bikin penontonnya terhanyut dalam ketegangan dan penasaran. Kendati menuai pujian dari banyak pihak, Zodiac gak bisa menarik hati Oscar-voters.

6. Rushmore
Wes Anderson emang baru diapresiasi Academy melalui The Royal Tenenbaums di gelaran 2002, tapi harusnya bisa lebih cepat ketika dirinya merilis Rushmore beberapa tahun sebelumnya. Film ini mengangkat kembali karier Bill Murray (yang masuk nominasi Golden Globes) dan mengorbitkan Jason Schwartzman. Tapi gak apa-apa, Independent Spirit Awards yang kemudian ngasih penghargaan Sutradara Terbaik ke Wes Anderson pada edisi 1999

7. Groundhog Day
Film (yang enaknya ditonton saat) liburan ini dijamin bakal bikin kamu anget dan hendak berubah jadi individu yang lebih baik. Adalah Bill Murray yang dengan tepat meranin presenter Phil Connors. Sulit ngebayangin aktor lain memerankan karakter tersebut. Jutek-juteknya gak bakal dapet. Mungkin terlalu ringan buat Oscar

8. Reservoir Dogs

Kisah perampokan yang gak nunjukin adegan ngerampoknya yang ngorbitin nama Quentin Tarantino. Saat ini dipandang sebagai salah satu film independen terbaik sepanjang masa. Tapi percaya gak percaya walau bisa diduga, gak masuk itungan Oscar. Anggota AMPAS kemudian membayarnya lewat kemenangan Pulp Fiction untuk Naskah Terbaik dan tujuh nominasi. 


Tidak ada komentar