loading...

10 Fakta Aneh Spiderman

Sejak pemutaran banyak film Marvel Superhero 1 dekade ini, kita banyak melihat permainan ,iklan,dan mainan-mainan anak bertema superhero. Salah satu ikon superhero paling populer adalah Spiderman. Menurut banyak orang, karakter ini adalah pahlawan. Dan sama seperti banyak cerita pahlawan, ada banyak cerita-cerita yang membingungkan tentang karakter ini. Berikut saya berikan fakta aneh tentang Spiderman.


10. Laba-laba Mutan Bukanlah awal dari sejarah Kekuatan Spiderman
Penulis the Amazing Spiderman, J. Michael Straczynski, awal cerita Spiderman bukanlah seperti yang ada di film. Cerita Spiderman bermula dari seorang karakter bernama Ezekiel. Dia adalah yang sepertinya memiliki semua kekuatan spiderman. Menurut Ezekiel, bukan Radiasi yang mengubah seekor laba-laba tiba-tiba mempunyai kekuatan super sebelum dia menggigit peter. Laba-laba yg mengigit peter memang sudah mempunyai kekuatan mistik sebelum terkena radiasi. Dalam cerita Amazing spiderman, Spiderman tidak lebih daripada agen yg bertugas meneruskan misi laba-laba dg kekuatan mistik untuk melawan dokter oktopus dan Morlun.

9. Spiderman Bekerjasama dengan Iblis
Dalam cerita serial Spiderman “One more day”, Diceritakan bahwa Spiderman bekerjasama dengan Iron man memberantas kejahatan. Dalam cerita itu juga, Peter membuka topengnya sehingga orang-orang bisa mengenali pahlawanya. Kecerobohan ini memberikan ide Kingpin untuk membunuh spiderman secara langsung. Kingpin pun menyewa pembunuh untuk mengeksekusi peter. Rencana kingpin gagal tapi pembunuh yg dia sewa berhasil melukai bibi May.

Nasib Bibi May tidak tertolong tetapi Peter tidak bisa menghadapi kenyataan ini. Diapun Meminta bantuan musuhnya yg bernama Mephisto. Mephisto bisa menyelamatkan nyawa bibiya, bahkan, dia bisa menghapus semua ingatan manusia tentang peter parker sebagai seorang pahlawan dibalik topeng spiderman. Hanya satu tumbalnya, Pernikahan dengan Mary Jan yg sudah dibinanya bertahun-tahun harus berakhir.

8. Penakluk wanita
Peter parker digambarkan sebagai pria yg cenderung dihindari wanita. Padahal kenyataanya Peter pernah menjalin hubungan dengan beberapa wanita. Sebut saja Gwen Stacy, Liz allen, Polwan Carlie Cooper, Teman wanitanya di Universitar Empire state, Sekretaris bosnya “Betty Brant”, bahkan Karakter superhero lain bernama “black cat”.

7. Spiderman Clone
Bukan, dia bukan Spiderman hitam dalam film spiderman 3. Pada tahun 90an, Marvel membangkitkan karakter kloning Spiderman yg telah mati 20 tahun yg lalu. Keadaan menjadi membingungkan ketika ternyata Spiderman kloningan adalah Spiderman yg asli dan Spiderman yg selama ini dipercaya sebagai yg asli ternyata hanyalah seorang kloning.

Di tengah cerita, Peter kehilangan kekuatannya dan meninggalkan New York bersama Mary Jane yg sedang hamil kembali ke Portland. Cerita Spiderman Clone ditutup setelah Peter menemukan kembali kekuatannya setelah seseorang memberitahunya bahwa Spiderman yg kembali hidup setelah mati 20 tahun hanyalah rencana Green Goblin untuk mendepak Peter parker dari Kota New York.

6. Penyakit Menular Spiderman
Diceritakan dalam “Reign” A Dark Night Return, Bahwa Peter parker sendirilah yang membunuh Mary Jane. Sperma peter mengandung komposisi radioaktif yg berefek fatal bagi manusia biasa. Menyebabkannya mati seperti terkena kanker. Dalam cerita ini, Mary Jane bangkit dari kematiannya dan menyerang peter parker.

5. Spiderman tidak selalu Single fighter
Peter parker tidak selalu penyendiri. Selain Kekasih dan bibinya, Ketika peter parker membutuhkan bantuan Peter parker juga pernah bekerja sama dengan New Fantastic four, bersama Wolverine, Ghost rider dan Hulk. Kadang peter juga bertarung bersama the Avenger. Walau tidak terlalu sering.

4. Kadang Dia Menjadi orang jahat
Dalam salah satu komik Spiderman, Dr Oct pernah mengendalikan pikiran Peter parker dengan pikirannya melalui sebuah teknologi canggih sebelum dia mati. Dalam tubuh Peter parker dg kekuatan Laba-laba super, Dr Oct menamatkan Gelar Phd Peter dan mendirikan sebuah perusahaan. Bahkan dalam kendali Dr Oct lah Peter bisa bergabung dalam kelompok elit super hero the Anvenger. Selama setahun, komik spiderman diwarnai aksi Dr Oct dalam tubuh peter yg lebih brutal dalam memberantas kejahatan.

3. Spiderman Mati
Pada akhir 90 an Marvel menerbitkan komik Spiderman versi remaja bernama Ultimate Spiderman. Di dalam komik ini peter parker masih berusia 15 tahun tetapi sudah memiliki kekuatan super dan dilatih oleh Tony Stark “Iron Man”. Perbedaanya, Dalam Ultimate Spiderman, Peter parker mati setelah melawan Green Goblin.

2. Bukan sekedar tukang foto
Di dalam komiknya, Peter parker bukanlah sekedar wartawan koran. Selama komik Spiderman ditulis oleh J. Michael Straczynski, Peter juga bekerja sebagai guru Sains. Ketika komik Spiderman ditulis Dan Slott, Peter mendapatkan pekerjaan sangat mapan sebagai ilmuwan di Horizon labs bahkan sebagai Direktur sebuah perusahaan ketika peter dalam kendali pikiran Doc Oct selama Setahun.

1. Spiderman mungkin Yahudi.

Komik Spiderman ditulis oleh penulis-penulis yahudi yang cukup tersohor. Diantarnaya, Peter David, Brian Michael Bendis, Bahkan juga Stan Lee. Pemeran terakhir dalam film Spiderman Andrew Garfield juga adalah seorang Yahudi. Dia mengatakan, Cerita tentang seorang anak baik yg tidak pernah merasa cukup dalam membantu orang lain sangat mewakili budaya bangsa Yahudi. Benarkah ?

Tidak ada komentar